Tips Penting Menghindari Pencurian Mobil

Tips Penting Menghindari Pencurian Mobil
Beberapa waktu lalu, media sosial dihebohkan dengan berita pencurian mobil milik atlet badminton, yakni Anthony Ginting. Diberitakan bahwa mobil Hyundai Getz tersebut dicuri saat sedang terparkir di rumah keluarga Anthony Ginting yang terletak di bilangan Cimahi. Mobil tersebut dicuri saat rumah dalam keadaan sepi karena penghuni sedang beraktivitas pagi di luar rumah dan baru pulang pada siang hari pukul 12 siang. Atlet yang kerap disapa sebagai Ginting ini menceritakan bahwa mobil yang dicuri adalah mobil yang sudah sejak tahun 2004 ia dan keluarga miliki. Selain itu, ia memiliki banyak kenangan bersejarah dengan mobil tersebut, khususnya pada masa pelatihan Ginting sebagai atlet badminton nasional. Keluarga pun melaporkan pencurian tersebut kepada pihak berwajib dan saat ini dilaporkan bahwa mobil ditemukan di daerah perkebunan teh di wilayah Cianjur. Hal tersebut tentunya membuat keluarga cukup lega karena mobil yang sempat dicuri akhirnya menemukan titik terang untuk dapat dilacak kembali.
Kasus pencurian mobil bukan lah menjadi hal yang jarang terjadi di masyarakat. Banyak di antara kasus tersebut tidak seberuntung kasus Anthony Ginting yang dapat menemukan kembali mobilnya. Oleh karena itu, penting bagi masyarakat untuk dapat menjaga mobilnya tetap aman dan terhindar dari pencurian. Berikut ini tips yang dapat kamu ikuti.

1. Memarkirkan kendaraan di tempat aman

Anggapan bahwa memarkir mobil di rumah jauh lebih aman daripada di tempat umum sering kali dimiliki oleh masyarakat. Tetapi, layaknya kasus Anthony Ginting, kasus-kasus pencurian mobil kerap terjadi ketika mobil diparkirkan di garasi rumah atau bahkan di depan rumah. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk memastikan garasi sudah aman untuk menjaga kendaraan kita, mulai dari menggunakan CCTV atau bahkan menggunakan pintu garasi yang kuat sehingga sulit ditembus. Kamu juga bisa menambahkan sistem alarm keamanan untuk memberitahukanmu apabila terdapat orang asing yang memaksa masuk garasimu. Apabila kamu memarkirkan kendaraan di tempat umum, pastikan bahwa kendaraan kamu terparkir di tempat yang terjangkau kamera CCTV atau di daerah yang tidak gelap dan sepi sehingga mudah terawasi dengan baik.

2. Pasang alarm pada mobil dan kunci tambahan

Seperti halnya pada garasi, mobilmu sendiri pun memerlukan sistem keamanan yang canggih untuk menghindari hal-hal tak diinginkan seperti pencurian, yakni penggunaan alarm mobil. Walaupun masih ada saja pencuri yang bisa lolos dari alarm mobil tersebut, namun setidaknya dengan adanya alarm pada mobil dapat memperlambat aksi pencurian tersebut. Saat ini juga terdapat sistem alarm yang dapat memberikan kamu notifikasi ke HP mu ketika mobil sedang diterobos masuk. Alarm saja belum tentu cukup, khususnya saat menghadapi pencuri masa kini yang sudah profesional. Oleh karena itu, kamu juga perlu untuk menambah keamanan mobil kamu menggunakan kunci tambahan yang biasanya dipasang pada lingkar kemudi ataupun roda kendaraan. Dengan adanya tambahan kunci tersebut dapat membuat mobil kamu tidak dapat bergerak bahkan ketika pencuri telah menyalakan kendaraanmu.

3. Gunakan alat pelacak

Saat ini sudah banyak alat pelacak yang dijual untuk meningkatkan keamanan pada mobilmu. Dengan adanya alat pelacak ini, diharapkan kamu masih tetap dapat melacak posisi kendaraan kamu meskipun sudah dibawa kabur oleh pencuri. Banyak diantara pencuri masih tidak aware dengan hal ini, sehingga dapat membantu kamu untuk membalikkan keadaan.
Nah, itu tadi ketiga tips yang dapat kamu ikuti agar dapat mencegah mobilmu dibawa kabur oleh penjahat. Selain ketiga tips tersebut itu, terdapat juga hal yang dapat membantu kamu dalam mengurangi resiko tak diinginkan seperti pencurian mobil, yakni asuransi. Selain asuransi jiwa dan kesehatan, kamu juga memerlukan asuransi mobil yang sangat disarankan untuk dimiliki oleh pemilik kendaraan. Terdapat dua jenis asuransi mobil, yakni Asuransi mobil all risk dan asuransi TLO. Keduanya dapat membantu kamu dari kerugian besar akibat mobil yang dicuri. Oleh karena itu, lengkapi perlindungan mobilmu juga dengan asuransi mobil, ya! Jangan sampai ketika terjadi hal tak diinginkan menimpa kendaraanmu, kamu tidak siap dengan resiko kerugian yang sangat besar!

DAFTAR LOWONGAN KERJA


Mencari pekerjaan baru adalah hal yang menantang, namun Daftar Lowongan Kerja membantumu menemukan pekerjaan impianmu. Gabunglah bersama ribuan pekerja berpengalaman dan temukan pekerjaan terbaik yang sesuai dengan keahlianmu. Kemajuan karir dan masa depan yang lebih cerah dimulai dari klik Daftar Lowongan Kerja. Di sini, pilihan pekerjaan terbaik tersedia untukmu. Lompatlah ke peluang karir terbaru dan terbaik dengan mengklik Daftar Lowongan Kerja. Ini adalah kesempatan untuk bergabung dengan perusahaan terkemuka dan memulai karir yang lebih baik. Jangan sia-siakan kesempatan ini, daftar sekarang dan mulailah membangun masa depan yang lebih cerah. Pegang kendali atas masa depanmu, mendaftar di Daftar Lowongan Kerja sekarang juga.

Artikel Terkait

Leave a Comment